KEBIJAKAN PRIVASI

PT AMAYA PERDANA KREASINDO("JUNO") adalah perusahaan yang berwenang terhadap pengelolaan dan pengembangan layanan aplikasi berbasis mobile dan website junopos.com, serta segala layanan yang disediakan di dalamnya dan layanan lain yang mungkin disediakan JUNO dari waktu ke waktu (secara bersama-sama "Layanan"). Kebijakan Privasi ini merupakan komitmen dari JUNO untuk menjaga kerahasiaan data pribadi dari pengguna Layanan JUNO dan merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari Syarat dan Ketentuan Layanan.

Kebijakan Privasi

Kami menghargai privasi data dan informasi pribadi dan perusahaan anda, selaku Pelanggan dan pelanggan Layanan ("Pelanggan", "Anda"), serta berkomitmen untuk melindungi data dan informasi Anda. Kebijakan privasi ini menjelaskan bagaimana kami mengumpulkan, mengolah, menggunakan dan mengungkapkan data dan informasi Anda ("Kebijakan Privasi"). Setiap Data Pribadi yang telah dituangkan di Layanan ini diperuntukkan khusus untuk Layanan JUNO. Halaman ini memberikan penjelasan kepada Anda mengenai Kebijakan JUNO terkait dengan pengumpulan, Pelangganan dan pengungkapan Data Pribadi untuk Layanan JUNO. Kami menghargai privasi data dan informasi pribadi dan perusahaan anda, selaku pengguna dan pelanggan Layanan ("Pelanggan", "Anda"), serta berkomitmen untuk melindungi data dan informasi Anda.

Kebijakan privasi ini menjelaskan bagaimana kami mengumpulkan, mengolah, menggunakan dan mengungkapkan data dan informasi Anda ("Kebijakan Privasi"). Pengakuan dan persetujuan Anda terhadap Kebijakan Privasi ini juga berkaitan dengan ketentuan yang tercantum berdasarkan Ketentuan Penggunaan yang dianggap sebagai satu kesatuan dan tidak dapat dipisahkan.

Pengumpulan Data

JUNO berhak mengumpulkan informasi pada saat Pelanggan mendaftar pembuatan akun software kasir JUNO, pada saat Pelanggan menyediakan informasi sebagai bagian dari proses verifikasi identitas, pada saat dilakukannya transaksi, atau pada saat Pelanggan meminta tanda terima secara digital. JUNO berhak mengumpulkan, namun tidak terbatas pada mengumpulkan hal-hal sebagai berikut:

  1. Identitas, termasuk nama, jenis kelamin, tanggal lahir, usia, nama akun dan kata sandi
  2. Identifikasi, termasuk nomor kartu identifikasi dan kartu loyalitas.
  3. Kontak, termasuk alamat kantor, alamat penagihan, alamat pengiriman, alamat email, nomor telepon, data penanggung jawab (contact person).
  4. Profesional, termasuk tingkat otorisasi, jabatan, informasi perusahaan, informasi usaha, tempat kerja dan data lain terkait dengan manajemen dan penjualan serta usaha Anda.
  5. Keuangan, termasuk bank, rekening bank, kartu kredit dan informasi rincian keuangan.
  6. Transaksi, termasuk rincian pembayaran dan dokumen penjualan ke dan dari Anda, lokasi merchant dan rincian lain terkait produk dan layanan yang Anda gunakan atau beli dari kami.
  7. Pemasaran dan Komunikasi, termasuk preferensi Anda dalam menerima materi pemasaran dan komunikasi dari kami dan mitra kami.
  8. Setiap informasi tertentu dari sistem Anda yang dicatat dan dikumpulkan secara otomatis oleh JUNO dengan menggunakan berbagai tipe teknologi pelacakan, seperti alamat Protokol Internet (IP address), peralatan yang unik atau identitas pengguna (user ID), versi dari perangkat lunak yang digunakan, tipe sistem, tanggal, waktu, dan detil dari transaksi-transaksi Anda, geo tagging (geo-location), dan informasi dari akun Anda yang disediakan oleh untuk publik oleh Anda

JUNO berhak, dari waktu ke waktu, melakukan verifikasi terhadap Informasi Pelanggan atau informasi lainnya yang Anda berikan kepada kami, dengan mengirimkan surat verifikasi, email, atau mengharuskan Anda untuk mengirimkan dokumentasi pendukung, atau cara lain apapun, sebagaimana yang diminta oleh JUNO. Anda memahami dan mengakui bahwa Informasi Pelanggan dan/atau data dan informasi lain yang Anda berikan dalam penggunaan Layanan dapat merupakan, mengandung dan/atau berkaitan dengan data dan informasi milik pihak lain. Anda bertanggung jawab untuk dan menyatakan serta menjamin bahwa Anda telah mendapatkan izin untuk memberikan data dan informasi pihak lain tersebut kepada JUNO. Anda dengan ini membebaskan JUNO dari segala klaim, tuntutan dan/atau kerugian yang timbul dari dan/atau sehubungan dengan pemberian data dan informasi pihak lain tersebut oleh Anda.

Tujuan Penggunaan dan Pemrosesan Data

Kami dapat mempergunakan sebagian dan/atau seluruh data dan Informasi Anda, termasuk data pribadi yang diperoleh selama Anda mengakses Layanan. Adapun penggunaan dan pengolahan Informasi Pengguna dapat digunakan dan ditujukan untuk:

  1. Memproses segala transaksi yang digunakan pada Layanan;
  2. Meningkatkan, memperbaiki, dan mengembangkan Layanan;
  3. Mempergunakan data Informasi untuk meningkatkan produk – produk, fitur – fitur yang mempermudahkan Anda dalam menggunakan Layanan;
  4. Membantu, memudahkan, dan mengatasi permasalahan yang timbul dalam menggunakan Layanan;
  5. Melakukan komunikasi dengan Kami;
  6. Menghubungi Anda melalui email, surat, telepon, dan lain-lain, termasuk namun tidak terbatas, untuk membantu dan/atau menyelesaikan proses transaksi maupun proses penyelesaian transaksi;
  7. Menggunakan informasi yang diperoleh untuk tujuan penelitian, analisis, pengembangan dan pengujian produk guna meningkatkan keamanan dan keamanan Layanan serta penambahan dan meningkatkan layanan baru;
  8. Memberikan informasi kepada Anda terkait adanya termasuk namun tidak terbatas pada promosi, diskon, survey, studi, perkembangan Layanan, permasalahan pengiriman barang, dan lainnya pada Layanan JUNOPOS;
  9. Melakukan proses Know Your Customer (KYC) dan/atau
  10. Untuk keperluan investigasi kepada penegakan hukum atas transaksi – transaksi yang mencurigakan atau kemungkinan dan indikasi adanya terjadinya kecurangan (fraud), pencucian uang (money laundry) atau pelanggaran terhadap syarat dan ketentuan Layanan, serta melakukan tindak lanjut atas investigasi tersebut.

Pengungkapan Data

Terhadap data yang telah Kami kumpulkan, Kami dapat melakukan pengungkapan kepada pihak ketiga atau Afiliasi atas data tersebut terbatas pada persetujuan yang telah Anda berikan dan sesuai dengan ketentuan perundangan-undangan yang berlaku. Selama Anda menggunakan Layanan, Kami dapat mengungkapkan data dengan ketentuan sebagai berikut:

  1. Dibutuhkan adanya pengungkapan data, termasuk data pribadi kepada pihak ketiga lainnya demi kelancaran proses transaksi pada Layanan, seperti informasi pembayaran, pengiriman;
  2. Memberikan informasi yang relevan kepada pihak lainnya termasuk diantaranya kerja sama dengan pihak ketiga, rekan bisnis, mitra, afiliasi, vendor, yang mana ditujukan untuk peningkatan Layanan;
  3. ada proses pelaksanaan Know Your Customer (KYC) dengan pihak ketiga untuk tujuan validasi dan verifikasi atas data; dan/atau
  4. Pengungkapan Informasi Pengguna kepada Penegakan Hukum atas permintaan yang resmi dan sah dari Penegak Hukum;

Sehubungan dengan data-data yang Kami kumpulkan, dimana data tersebut merupakan data mentah, tidak dapat secara langsung mengidentifikasi seseorang atau informasi pribadi seseorang, maka Kami berhak untuk menyimpan, memroses, menganalisis, melisensikan, dan/atau mengungkapkan data tersebut untuk tujuan pengembangan bisnis tanpa harus meminta persetujuan Anda.

Selain daripada yang diatur dalam diatur dalam Kebijakan privasi ini, atas setiap proses pengungkapan atas data pribadi, maka Kami akan memintakan persetujuan kepada Anda.

Perubahan atau Koreksi Data

Anda menyatakan kepada Kami bahwa atas data-data yang Anda berikan merupakan data valid atau data yang relevan pada saat menggunakan Layanan. Anda dapat meminta kepada Kami dengan cara mengajukan melalui kontak informasi dalam Kebijakan Privasi ini untuk melakukan perubahan atau koreksi atas data Anda. Kami mungkin dapat menanyakan alasan tujuan melakukan perubahan atau koreksi atas data tersebut kepada Anda serta melakukan verifikasi terlebih dahulu.

Sepanjang diperbolehkan oleh hukum, Kami dapat menolak pengajuan perubahan atau koreksi atas data, seperti apabila pengajuan tersebut dilakukan untuk data milik pihak ketiga dimana Anda tidak berwenang di dalamnya.

Penyimpanan dan Penghapusan Data

Kami akan menyimpan data Anda, termasuk data pribadi selama Anda masih menggunakan Layanan dengan tunduk pada ketentuan peraturan perundang-undangan. Penyimpanan tersebut dapat disimpan pada server Kami atau pada server milik pihak ketiga yang merupakan vendor Kami dalam penyimpanan data.

Kami akan menghapus data Anda apabila Anda sudah berhenti atau tidak lagi menggunakan Layanan dengan tunduk pada ketentuan peraturan perundang-undangan. Anda juga dapat meminta kepada Kami untuk menghapus data Anda dengan cara mengajukannya melalui kontak informasi dalam Kebijakan Privasi ini.

Mohon untuk memperhatikan juga bahwa untuk data yang diberikan kepada pihak ketiga atas persetujuan Anda, data tersebut mungkin masih tetap berada dalam penguasaan pihak ketiga tersebut, terlepas dari adanya penghapusan data yang Kami lakukan atau pun penghapusan atas permintaan Anda. Untuk itu, Anda mengetahui dan menyatakan kepada Kami bahwa ketentuan penyimpanan atas data Anda pada pihak ketiga tunduk pada ketentuan kebijakan privasi atau pengelolaan data pada pihak ketiga tersebut.

Metode Penghapusan Data

Penghapusan data pribadi Anda dapat dilakukan dengan cara mengirimkan email ke alamat berikut:

PT Amaya Perdana Kreasindo
Jl Mawar 01 NO 15 Perumahan Kranggan Permai
Kel. Jatisampurna, Kec. Jatisampurna
KOTA BEKASI 17433,Indonesia
Indonesia

Email:customer@junopos.com
Whatsapp:+628-5893-6584-73

Pengiriman Data ke Negara Lain

Data Anda disimpan dan diproses di wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia atau mungkin dapat disimpan dan diproses di negara asal Anda (“Negara Asal Anda”). Kami berusaha untuk memastikan bahwa kebijakan atas penyimpanan data tunduk pada ketentuan peraturan perundang-undangan berlaku di Negara Asal Anda. Data Anda, termasuk data pribadi dapat dipindahkan atau dikirim ke negara lain dengan tunduk pada ketentuan peraturan perundang-undangan di Negara Asal Anda dan tetap memperhatikan bahwa Anda tetap dapat mengakses, menggunakan, dan memanfaatkan Layanan sebagaimana mestinya.

KEAMANAN INFORMASI PELANGGAN

JUNO menjaga keamanan Informasi Pelanggan dengan serius. JUNO bekerja keras untuk melindungi Informasi Pelanggan yang Anda berikan dari kehilangan, penyalahgunaan, dan pengungkapan atau akses yang tidak berwenang. Dalam menjaga keamanan Informasi Pelanggan, kami telah menggunakan metode-metode terbaik yang telah teruji untuk melindungi Informasi Pelanggan, meninjau kembali prosedur keamanan kami secara hati-hati, mematuhi hukum dan standar keamanan yang berlaku, memastikan bahwa Informasi Pelanggan terkirim dengan aman. Kami akan mengambil langkah-langkah yang diperlukan untuk mempertahankan privasi dan keamanan dari seluruh Informasi Pelanggan yang Anda berikan. Dalam hal terjadi peretasan yang berada di luar kendali kami, Anda setuju untuk membebaskan JUNO dari seluruh klaim, tanggung jawab hukum ataupun pengeluaran apapun yang muncul dari peretasan tersebut.

HUKUM DAN YURSIDIKSI YANG BERLAKU

Kebijakan Privasi ini diatur oleh dan untuk ditafsirkan berdasarkan hukum Negara Republik Indonesia. Setiap dan seluruh sengketa yang timbul dari Kebijakan Privasi ini akan diselesaikan pertama-tama melalui musyawarah untuk mufakat dalam waktu 30 (tiga puluh) hari terhitung sejak diterimanya pemberitahuan timbulnya sengketa. Apabila setelah jangka waktu dimaksud tidak tercapai kesepakatan, maka penyelesaian konflik akan diselesaikan oleh Badan Arbitrase Nasional Indonesia (BANI).

Perubahan Kebijakan Privasi

JUNOPOS mempunyai hak sewaktu – waktu untuk melakukan perubahan Kebijakan privasi ini. JUNOPOS menyarankan kepada pengguna untuk membaca dan memahami Kebijakan Privasi ini serta dari waktu ke waktu untuk membaca kembali. Dengan tetap menggunakan Layanan ini, pengguna dianggap membaca, memahami, dan mengetahui keseluruhan Kebijakan Privasi, maka Pengguna akan dianggap menyetujui Kebijakan Privasi ini apabila terdapat perubahan – perubahan.

Download JUNOPOS sekarang juga

Membutuhkan demo? Butuh bantuan teknis? Ada tawaran kerja sama dengan JUNOPOS? Kami siap melayani Anda

  • Alamat

    Jl Mawar 01 NO 15 Perumahan Kranggan Permai
    Kel. Jatisampurna, Kec. Jatisampurna
    KOTA BEKASI 17433

  • Whatsapp

    +628-5893-6584-73

  • Email

    customer@junopos.com